| kepsek Jufri foto bersama dengan para siswanya setelah meraih juara satu pada event basketball Cup II SMKN 1 Kobi Tahun 2022. |
KOTA BIMA, TUPA NEWS.- Tim Putri SMP Negeri 2 Kota Bima raih juara 1 pada kompetisi Basket Ball Cup II Event 2022 yang di laksanakan SMK Negeri 1 Kota Bima. Terlihat pada Babak final dapat mengalahkan Tim SMPN 1 Kota Bima dengan skor 17 poin untuk SMPN 2 Kobi sedangkangkan SMPN 1 Kobi hanya mendapatkan skor 3 poin.
"Tahun ini rekor kemenangan di ambil alih oleh SMPN 2 Kobi. Pasalnya, Top skor selama pertandingan mulai babak awal sampai babak final di raih oleh pemain dari SMPN 2 Kobi yaitu NINFA SABRINA FAMILIA yang luar biasa tiap kali pertandingan menjadi bintang lapangan," ujar Kepala SMPN 2 Kota Bima Jufri, S. Pd pada Tupa News via telepon selulernya Minggu (06/02/2022) sore.
Lanjutnya, dukungan dirinya selaku Kepala sekolah, serta pembina basket dan pengurus Osis SMPN 2 Kota Bima sangat luar biasa. "Tugas kami di sekolah mengeksplor kompetensi serta bakat yg di miliki oleh siswa dengan berbagai kegiatan eskul yang ada di sekolah bahkan kami melakukan kerja sama dengan pembina dari luar sekolah dalam rangka mengembangkan bakat yang di miliki oleh siswa," cetusnya.
Kepala SMPN 2 Kobi ini juga menambahkan, bagi siswa yang berprestasi selalu kami berikan dukungan dan penghargaan berupa piagam atas prestasinya yang bermanfaat untuk melanjutkan ke sekolah pilihannya, tutupnya. Sembari menyampaikan terimakasih secara khusus kepada Pembina internal (Faturrahman, S.Pd), Pelatih (Abdul Akhir) dan Kapten Tim (NINFA SABRINA FAMILIA) selaku Top skor dan pemasok bola terbanyak serta Ketua Osis (BAYU MUHAROR) yang selalu mendampingi para tim dilapangan. (TN - 01)