Beredar nomor WhatsApp yang mengatasnamakan Sekretaris Daerah Kota Bima Drs. H. Mukhtar, MH dan menggunakan foto Sekda tanpa ijin sebagai foto profilnya.
Faktanya, Sekretaris Daerah Kota Bima Drs. H. Mukhtar, MH menegaskan bahwa itu bukanlah dirinya dan merupakan oknum yang mencatut nama dirinya dan hal ini merupakan modus penipuan, yaitu dengan meminta sejumlah uang dari Lembaga PAUD yang ada di Kota Bima.
Untuk itu Sekda menghimbau kepada masyarakat untuk mengabaikan apabila dihubungi oleh nomor yang mengatasnamakan dirinya.
"Saya harapkan kepada masyarakat untuk mengabaikan apabila dihubungi oleh nomor WhatsApp (WA) mengatasnamakan saya", tegas Sekda. (TN - 03)